Cara Memasang Iklan di Tengah Artikel

Google AdSense hanyalah salah satu perusahaan pengiklan untuk para publisher, sebenarnya masih banyak sekali perusahaan pengiklan yang bisa kita gunakan. Untuk cara memasang iklan juga bisa kita atur sesuai keinginan kalian. Untuk itu pada artikel kali ini saya akan memberikan cara memasang iklan di tengah artikel.

Selain Google AdSense, masih ada lagi perusahaan pengiklan lagi yang juga banyak di gunakan oleh para publisher.

Seperti MGID, Adnow, Media.net, Propeller ads, dan lain sebagainya.

Untuk cpm tentu saja berbeda juga dengan Google AdSense.

Google AdSense adalah salah satu perusahaan pengiklan yang paling besar membayar.

Meskipun begitu kalian tetap bisa menambah salah dari perusahaan pengiklan lain jika mau.

Untuk cara memasang iklan di artikel, kalian bisa menggunakan cara ini untuk memasukan iklan yang di gunakan pengiklan lain seperti MGID, Adnow, media.net, dan lain sebagainya.

Cara Memasang Iklan di Tengah Artikel Blogger

  1. Langkah pertama masuk ke dalam akun Blogger kalian.
  2. Pilih menu Tema » klik tombol » klik Edit HTML.
  3. Setelah masuk ke halaman Edit HTML, cari kode <data:post.body/> dengan tekan Ctrl + F pada keyboard.
  4. Terdapat beberapa kode <data:post.body/>, kalian pilih yang kedua.
  5. Ganti <data:post.body/> dengan kode di bawah ini.
    <div expr:id='&quot;post1&quot; + data:post.id'/>
    <div class='googlepublisherads' style='margin:20px 0'>
    <center>
    <!-- Iklan di sini -->
    </center>
    </div>
    <div expr:id='&quot;post2&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
    <script type='text/javascript'>
    var obj0=document.getElementById(&quot;post1<data:post.id/>&quot;);
    var obj1=document.getElementById(&quot;post2<data:post.id/>&quot;);
    var s=obj1.innerHTML;
    var t=s.substr(0,s.length/2);
    var r=t.lastIndexOf(&quot;&lt;br&gt;&quot;);
    if(r&gt;0) {obj0.innerHTML=s.substr(0,r);obj1.innerHTML=s.substr(r+4);}
    </script>
  6. Untuk memasukan iklan, silahkan hapus kode <!-- Iklan di sini --> ganti dengan kode iklan yang sudah kalian parse dengan parse html tools. ( Masuk ke sini: Parse HTML )
  7. Ganti angka 2 di dalam kode dengan angka yang kalian inginkan, semakin besar angkanya maka iklan akan semakin ke atas artikel.
  8. Jika sudah selesai, klik tombol 🖬 Simpan.
  9. Sekarang lihat di mana posisi iklan kalian.

Jika kalian tidak ingin capek-capek mengatur iklan blog kalian sendiri.

Kalian bisa menggunakan tema dari mas sugeng, karena sudah include widget penempatan iklan di tengah artikel.

Jadi kalian tidak kesulitan pada saat memasukan kode iklan di dalam artikel kalian.

Beli Template Mas Sugeng

Cara Memasang Iklan di Tengah Artikel WordPress

  1. Langkah pertama silahkan install plugin Ad Inserter di WordPress kalian.
  2. Setelah selesai di install, kalian masuk ke menu Pengaturan atau Settings » pilih Ad Inserter.
  3. Kalian langsung saja masukan iklan di dalam kolom yang sudah di sediakan.CARA PASANG IKLAN PADA AWAL TENGAH DAN AKHIR ARTIKEL POSTINGAN DI BLOG RESPONSIF
  4. Kemudian scroll ke bawah, ubah Insertion menjadi After paragraph » di kolom sampingnya kalian masukan angka, jika kalian masukan angka 2 maka iklan akan muncul pada paragraf 2 » ubah Alignment menjadi Center.
  5. Jika sudah selesai mengatur, sekarang klik Save settings.

Baca juga: Cara Membuat Tabel di Blog

Penutup

Demikian artikel dari saya mengenai cara memasang iklan di tengah artikel blog wordpress dan juga blogger.

Jangan lupa share artikel ini agar bermanfaat untuk orang lain.

Jika ada pertanyaan mengenai artikel ini, silahkan masukan ke dalam kolom komentar.

Satu pemikiran pada “Cara Memasang Iklan di Tengah Artikel”

Komentar ditutup.